UM Surabaya Terjunkan Tim Satgas Protokol Kesehatan di Setiap Laga Home Persebaya

  • Beranda -
  • Berita -
  • UM Surabaya Terjunkan Tim Satgas Protokol Kesehatan di Setiap Laga Home Persebaya
Gambar Berita UM Surabaya Terjunkan Tim Satgas Protokol Kesehatan di Setiap Laga Home Persebaya
  • 23 Agu
  • 2022

Foto tim satgas UM Surabaya saat melakukan pemeriksaan gratis di GBT (Humas)

UM Surabaya Terjunkan Tim Satgas Protokol Kesehatan di Setiap Laga Home Persebaya

Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) menerjunkan puluhan tim satgas protokol kesehatan di laga pekan keenam BRI Liga 1 2022/2023  di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (23/08/2022).

Tidak hanya komitmen menjadi sponsor resmi Persebaya, tim satgas kesehatan UM Surabaya juga peduli kesehatan para supporter di GBT.

“Sore tadi tim satgas membuka pemeriksaan gratis meliputi kolestrol, tekanan darah, asam urat, gula darah bagi para supporter,”tutur Junaidi Fery Efendi Kepala Kemahasiswaan UM Surabaya.

Selain memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan secara gratis, UM Surabaya juga memberikan puluhan formulir gratis untuk bonek bonita yang ingin melanjutkan kuliah di UM Surabaya.

“Edukasi kesehatan maupun kesempatan pendidikan yang ditawarkan harapannya akan memiliki dampak yang besar kedepan,”katanya.

Junaidi juga mengajak kepada bonek bonita agar memanfaatkan kesempatan beasiswa dengan sebaik-baiknya, karena beasiswa bonek bonita telah memasuki gelombang 3 dan sewaktu-waktu bisa ditutup apabila kuotanya terpenuhi.

Sementara tim satgas yang tergabung dalam tim pemeriksaan suhu tubuh, pemberian handsanitizer dan pemeriksaan kesehatan gratis berulang kali melakukan kampanye mengingatkan untuk tetap memakai masker dan mematuhi protokol kesehatan selama di area Gelora Bung Karno (GBT).

Islam Syaifurrahman menjelaskan bahwa kami menyiapkan puluhan personil untuk turun secara langsung memastikan agar semua pengunjung tetap patuh pada protokol. Hal tersebut akan dilakukan setiap laga home Persebaya.

Kami akan melakukan pemeriksaan suhu tubuh, pemberian handsanitizer dan pemeriksaan kesehatan gratis seperti ini. Sebagai kampus pendidikan, kepedulian kesehatan akan terus kami galakkan. Meski pandemi sudah cenderung membaik, kami akan tetap waspada,"tutur Islam selaku ketua satgas.